Ganesha ITB Cup 2024 Siap Digelar!

Ganesha ITB Cup (GIC) adalah kompetisi olahraga tenis yang diselenggarakan oleh Persatuan Tenis Ganesha (PTG) Ikatan Alumni Institut Teknologi Bandung (ITB).

Di tahun 2024 ini, pelaksanaan GIC sudah memasuki angka ke-14 sejak penyelenggaraan perdananya di tahun 2009. Memang, GIC sempat vakum akibat pandemi di tahun 2020 dan 2021. Namun GIC langsung berlanjut lagi sejak tahun 2022.

Di edisi ke-14-nya, GIC akan bertempat di kompleks Hotel Borobudur di Jakarta pada akhir pekan akan datang, tepatnya pada tanggal 27-28 Juli 2024 (Hari Sabtu dan Minggu).

Demi terselenggaranya kompetisi secara fair namun tetap menantang, GIC episode sekarang terdiri dari 2 kelompok, kami menamakannya Divisi CHALLENGERS dan Divisi MASTERS.

Divisi CHALLENGERS

Adapun syarat-syarat mengikuti Divisi CHALLENGERS adalah sebagai berikut:

  • Tertutup bagi petenis yang pernah mencapai babak semifinal di turnamen tenis alumni ITB sebelumnya.
  • Hanya untuk alumni ITB.
  • Petenis perempuan boleh ikut serta di semua kategori.

Di mana para peserta Divisi CHALLENGERS boleh memilih satu atau dua dari kategori-kategori di bawah ini:

  • Ganda Kelompok Umur (KU) Bebas. Bebas artinya tidak ada minimal usia untuk mengikuti kategori tersebut.
  • Ganda Putri

Divisi MASTERS

Dengan demikian, dapat kita klasifikasikan bahwa Divisi CHALLENGERS diperuntukkan kepada para pemain dengan keterampilan menengah, sementara Divisi MASTERS untuk mereka yang berkemampuan lebih tinggi (advanced). Berikut ini adalah pengkategorian untuk Divisi MASTERS:

  • Ganda KU bebas (tanpa minimal usia)
  • Ganda KU 80 (usia minimum 35 tahun)
  • Ganda KU 90 (min. 45 thn)
  • Ganda KU 100 (min. 50 thn)
  • Ganda KU 110 (min. 55 thn)
  • Ganda KU 120 (min. 59 thn)
  • Ganda Putri

Hadiah, Doorprize dan Piala

Para peserta GIC 2024 yang akan bertanding dalam 9 kategori pertandingan akan memperebutkan berbagai hadiah dengan total lebih dari Rp 60 juta. Tidak hanya itu, turnamen internal ini juga akan dimeriahkan dengan beragam doorprizes (tersedia 50 buah hadiah). Lebih daripada itu, para peserta juga akan bertanding dan bersaing mengejar Piala Bergilir Ketua Umum IA-ITB.

Website Khusus Turnamen

Untuk membantu persiapan para peserta secara maksimal, panitia turnamen menyajikan beragam informasi penting (peraturan, buku panduan, dsb.) melalui sebuah website:


Insightful Metrics

Berikut ini adalah Metrik-Metrik Penting dan Insightful Terkait dengan kompetisi GIC 2024:

  • Kategori paling menarik adalah CHALLENGERS – Ganda Bebas dengan jumlah 24 pasang peserta. Sementara kategori dengan kuota peserta paling sedikit -namun tetap penuh- adalah MASTERS – Ganda Putri sebanyak 10 pasang peserta. Alhamdulillah animo peserta sangat tinggi, terbukti dengan capaian pendaftar full 100% memenuhi kuota 9 KU yang direncanakan.
  • 152 total pendaftar (ganda, setiap pendaftar terdiri dari 2 orang). Di antara para pendaftar ada 71 nama yang mendaftar pada lebih dari satu kategori pertandingan. Jadi ada 233 nama yang mengikuti satu KU saja.
  • Usia para peserta merentang dari 24 tahun hingga 71 tahun. Dengan rerata usia peserta adalah 45.5 tahun. Sementara untuk usia terbanyak dari para peserta adalah 36 tahun (sekitar angkatan tahun 2006).
  • Bila ditelusuri lebih lanjut, para peserta berasal dari 49 angkatan kuliah di ITB. Angkatan terbanyak yang mengirim peserta adalah angkatan tahun 2006 & 2008 (tahun masuk kuliah) dengan 11 peserta. Di mana, angkatan paling senior adalah angkatan tahun 1972.
  • Dari informasi para pendaftar yang diterima, ditemukan bahwa mereka berasal dari 36 jurusan kuliah di ITB yang berbeda-beda. Dengan konteksnya adalah saat ini ada 50 jurusan sarjana (S1) di ITB. Setidaknya hal ini menunjukkan bahwa 72% alumni jurusan di ITB mengikuti kompetisi internal ini.
  • Alumni jurusan Teknik Elektro mengirim peserta terbanyak, yaitu 26 peserta.

Sebagai penutup, kami para Panitia Penyelenggara GIC 2024 mengucapkan Selamat Bertanding kepada para peserta. Sebagai penyemangat, mari kita ingat kembali quote menarik dari petenis dunia Rafael Nadal,

Musuh Saya bukan Kalah, Melainkan Takut Kalah.

Rafael Nadal

Ganesha ITB Cup 2023

DAFTAR PEMENANG TURNAMEN GIC 2023

Berikut data Pemenang GIC 2023 yang diselenggarakan pada 19-20 Agustus 2023 di Hotel Borobudur, Jl. Lap. Banteng Selatan No.1, Ps. Baru, Kecamatan Sawah Besar, Kota Jakarta Pusat.

KU GANDA BEBAS

KU 80

KU 90

KU 100

KU 110

Kategori Ganda 120

KATEGORI INTERMEDIATE

KATEGORI BEGINNER

KATEGORI GANDA PUTRI

Skor Pertandingan lebih lengkap dapat diunduh pada link berikut:

GALERI FOTO DAN VIDEO GIC 2023

Foto-foto dan Rekaman Pertandingan Ganesha ITB Cup 2023 dapat diunduh atau ditonton pada link-link berikut:

PERATURAN GIC 2023 UNTUK PESERTA

Peraturan GIC 2023 untuk Peserta yang berisi tata cara penyelenggaraan dapat diunduh pada link berikut

PANDUAN UMUM GIC 2023 UNTUK PESERTA

Panduan Umum untuk Peserta GIC 2023 yang berisi denah lokasi pertandingan, rundown, cara registrasi ulang, serta fasilitas yang diterima oleh peserta dapat diunduh pada link berikut

SPONSOR GIC 2023

Terimakasih dari segenap Panitia GIC 2023 kepada organisasi dan instansi yang turut mendukung Turnamen GIC 2023

Liga Pra-Turnamen Ganesha ITB Cup 2023

Menjelang pelaksanaan turnamen tenis antar alumni ITB “Ganesha ITB Cup” yang direncanakan akan dilakukan di bulan Agustus 2023, kali ini PTG IA-ITB membuat pra-event yaitu liga yang dikhususkan bagi petenis PTG lvl. intermediate dan beginner. Para peserta liga dapat bertanding untuk mengumpulkan poin kemenangan, dan nanti tim-tim dengan poin tertinggi akan melanjutkan babak semifinal dan final dalam kategori ekshibisi di ajang utama Ganesha ITB Cup 2023.

spirit dan maksud tujuan liga pra-turnamen ini:

  1. wadah berlatih bagi petenis intermediate & beginner agar dapat terus meningkat kemampuannya dan persiapan untuk mengikuti turnamen tenis
  2. kesempatan bagi grup intermediate dan beginner untuk bisa menang dan mendapatkan medali/hadiah di ajang turnamen tenis alumni ITB

Klasemen Grup Intermediate:

final update: 5-Agustus-2023

Klasemen Grup Beginner:

final update: 5-Agustus-2023

Selamat kepada para petenis dengan peringkat 1 s/d 4 yang akan berlaga di babak Semi Final pada acara Ganesha ITB Cup 2023!

Teruslah berlatih agar bisa menjadi juara nanti!

Simak aturan dan cara mainnya di bawah ini!

  • Durasi liga mulai dari 22-Juni-2023 sampai dengan 5-Agustus-2023 (tentative)
  • Sistem kompetisinya adalah poin setiap team/pasangan akan diakumulasikan selama durasi liga.
    • Menang = 3 poin
    • Menang dengan tie break= 2 poin
    • Kalah = 0 poin
  • Team/pasangan tidak boleh berubah, supaya kami bisa berlatih secara konsisten dan makin kompak!
  • Kamu bisa tanding kapan saja, di mana saja, melawan team/pasangan lain yang terdaftar dengan cara men-challenge lawan tersebut (boleh berkali-kali lawan yang sama). Jadi, semakin sering kamu bertanding, potensi akumulasi poin kamu akan semakin besar!
  • Maksimal men-challenge pasangan yang sama 1 kali sehari, di hari berikutnya bisa menchallenge pasangan yang sama kembali.
  • Bila kamu sudah janjian untuk tanding, namun jika tiba-tiba kurang dari 1×24 jam kamu membatalkannya, maka lawan akan mendapatkan 1 poin otomatis!
    • Kecuali, karena alasan yang dapat diterima oleh lawan sehingga mereka mengikhlaskan poin otomatis tersebut.
  • Pihak yang di-challenge, boleh menerima ataupun menolaknya. No hard feelings guys.
  • Laporkan hasil pertandingan kamu ke panitia melalui chat whatsapp group, dilengkapi dengan:
    • Foto pertandingan yang manampilkan semua pemain termasuk lawan
    • Mention/tag nama-nama pemain, terutama para lawan, ketika melaporkan skor.
  • Aturan pertandingan:
    • 1 set terdiri dari 6 games
    • Dalam game bila skor 40-40, maka 2x deuce, dan setelahnya menjadi deciding point dan pihak penerima yang menentukan service dari sisi kiri atau kanan.
    • Jika terjadi games 5-5, maka tie break sampai dengan poin 7.
    • Posisi pemain tidak berubah-rubah saat menjadi returner, apabila di sisi kiri maka selama pertandingan harus tetap di kiri.
  • Masing-masing dari perwakilan Jakarta dan Bandung akan mendapatkan minimal 1 slot untuk babak semifinal (ekshibisi) yang akan dilaksanakan bersamaan dengan turnamen Ganesha ITB Cup 2023 di bulan Agustus 2023.

DAFTAR PESERTA GRUP BEGINNER

Team No.Nama PemainNama PemainDomisili
1Daril A.D.Reto S.P.Jakarta
2M. Andi Afif W.AriefJakarta
3Audhina N.A.Putri L.Jakarta
4Putri A.IbrahimJakarta
5Ali A.FinoJakarta
6M. Rizky R.D.Rheza M.Jakarta
7AlyzaFonnaJakarta
8AnesGunawanJakarta
9Rana A.D.A. Tito P.Jakarta
10Vanny W.K.Riska C.Jakarta
11PundiTamaJakarta
Panitia dapat memindahkan peserta ke grup intermediate bila ternyata lvl nya tidak sesuai

DAFTAR PESERTA GRUP INTERMEDIATE

Team No.Nama PemainNama PemainDomisili
1Dhira Y.Benny C.Jakarta
2BowoHaruno S.Jakarta
3AdyaRamzyJakarta
4M. Ibnu F.IvanJakarta
5Farhan T.Mancho R.Jakarta
6Bimo T.Farizky W.Jakarta
7Dita P.R.Veda S.Jakarta
8Aji K.P.Drianhar R.Jakarta
9Giovanni P.Rafif A.Jakarta
10FarrasIrfan N.Jakarta
11Hervy T.Kemal R.Jakarta
12AdengRizkyJakarta
13Aldhani F.K. Rama W.Jakarta
14PranayaRazief I.Jakarta
15Andras D.Christian S.Jakarta
16Ganendra A.Nadzifa A.Jakarta
17Syawalianto R.Irwin P.S.Jakarta
18Wibie A.R.William P.B.Bandung
19Prima B.Hariz K.Bandung
20YudhaYusufBandung
21Devic O.Nabil M.Bandung

Keseruan Fun Tennis Tournament ke-1

“Fun Tournament 2022” hadir untuk menambah semarak warna keceriaan berolahraga tenis bersama PTG IA-ITB. Dengan format dan syarat pendaftaran yang berbeda dengan turnamen tahunan Ganesha ITB Cup, diharapkan semakin banyak anggota PTG IA-ITB yang bisa menambah jam terbang dan motivasi latihan sambil meningkatkan keakraban dan silaturahmi.

Hasil Turnamen, Ranking, dan Skor: klik di sini

Foto-Foto: klik di sini

Format Pertandingan

  • Permainan doubles
    • bertanding 6 game no ad
    • Bila skor 40-40 maka poin penentu; pihak penerima service menentukan siapa yang akan menerima
    • Selain peraturan yang ditentukan di atas, pertandingan mengikuti Peraturan Pertandingan TDP dari PP PELTI dan mengacu pada RULE of TENNIS dan CODE of CONDUCT dari ITF.
    • Catatan: sebelum memulai pertandingan, setiap pemain menentukan sisi bermain (kanan/kiri) ketika menerima service dan tidak boleh berubah sampai pertandingan selesai.
  • Peserta putra dan putri digabung
  • Setiap peserta akan bertanding sebanyak tiga (3) ronde
  • Peserta dengan akumulasi game points terbanyak setelah tiga (3) ronde akan menjadi juara turnamen

Jadwal Acara (8 Oktober 2022)

  • 08.45 – 09.00 | Para peserta tiba di lokasi dan melakukan registrasi
  • 09.00 – 10.00 | Ramah tamah, do’a bersama, dan kata sambutan dari pengurus PTG IA-ITB
  • 10.00 – 15.00 | Pertandingan
    • kegiatan makan siang, ibadah, dan istirahat dilakukan pararel dengan berjalannya pertandingan
    • panitia menyiapkan makan siang dan air minum untuk para peserta
    • terdapat tiga (3) lapangan utama dan satu (1) lapangan cadangan
    • akan ada perlombaan “best moments” dan juga doorprize dengan hadiah menarik
  • 15.00 – 16.00 | Pengumuman pemenang, pembagian medali dan hadiah, dan penutupan acara

Order of Play (sementara): klik di sini

Daftar Peserta: klik di sini

Lokasi turnamen: LAPANGAN TENNIS INDOOR UPI, BANDUNG

Video Liputan Turten 16 Perti

Kira-kira satu bulan lalu, PTG IA-ITB telah sukses menyelenggarakan “Turnamen Tenis Antar Alumni Perguruan Tinggi Se-Indonesia ke-12“. Merupakan sebuah kebanggaan dapat menjamu kurang lebih 300 petenis dari 16 Perguruan Tinggi, yang mana acara ini juga didukung oleh kehadiran Ketua Umum PP PELTI Bpk. Rildo Ananda Anwar. Turnamen yang digelar selama dua hari, plus welcome dinner, tentunya penuh dengan berbagai aksi dan keseruan yang patut dikenang.

Nah, Terimakasih kepada tim dokumentasi yang telah menyiapkan video liputan lengkap, kini kita bisa menikmati tayangan turnamen tersebut di channel youtube PTG IA-ITB (klik link di bawah). Jangan lupa untuk like dan subscribe!

https://youtube.com/playlist?list=PL_JT5l6wlAL9Z36gE2pN4LG5MTjDIt8lT

1 2 3 7