TEPI – PTG 11-6

Sesuai rencana, hari Minggu, 8 Oktober 2017 dilaksanakan pertandingan persahabatan (friendly game) antara PTG IA-ITB dengan Total E&P Indonesie (TEPI) yang bergabung bersama pemain SKK Migas,  bertempat di Lapangan Tenis UMS 80, Kuningan, Jakarta Selatan. Partai pertama dimainkan di 2 lapangan hard court outdoor dimulai pada pukul 06.30 WIB.

IMG-20171008-WA0003

Para pemain tennis dari PTG dan SKK Migas-TEPI berpose ramai-ramai sebelum memulai acara latih tanding.

Ganda Joko Darmanto/Lutfi dari TEPI membuka kemenangan pertama tim TEPI dalam pertandingan yang sangat alot, melawan Suhardi/Igtiander Purba dari PTG. Angka kejar-mengejar sampai kedudukan sama 7-7 dan dilanjutkan dengan tie-break yang juga tidak kalah ketatnya. Meski sudah berusaha, pasangan Suhardi/Purba akhirnya harus mengakui keunggulan ganda TEPI dengan angka 8-7 (7-5). Skor sementara 1-0 untuk TEPI.

Di lapangan kedua, bertanding dengan cukup seru antara pasangan TEPI Gito/Asep melawan pasangan PTG Ermansyah/Komang Anom. Pukulan-pukulan keras sering dilancarkan pasangan PTG yang membuahkan hasil menang 8-5 atas pasangan Gito/Asep. Kedudukan menjadi sama kuat 1-1 antara kedua tim.

IMG-20171008-WA0001

Berpose sebelum pertandingan ke-2. (Kiri ke kanan: Gito/Asep & Ermansyah/Komang, Bpk. Wasit)

Sambil di lapangan kedua pertandingan masih berlangsung, diadakan acara pembukaan dengan sambutan tuan rumah yang diwakili oleh Bpk. Lutfi. Dalam sambutannya antara lain disebutkan bahwa tim tenis TEPI belum lama melakukan pertandingan persahabatan dengan tim PTG yang di Bandung dan pada waktu itu timnya mengalami kekalahan telak karena kuatnya tim tuan rumah.

Dari PTG, sambutan diwakili oleh Wahyoe Prawoto, anggota Dewan Penasehat PTG, mengucapkan terima kasih atas kesediaan tim TEPI menerima kedatangan PTG, lengkap dengan sarapan bubur ayam dan penyediaan makan siangnya.  Berharap pertandingan persahabatan ini bermanfaat bagi kedua pihak, untuk mengadu keterampilan teknis bermain tenis dan sekaligus ajang bersilaturahmi menambah jaringan pertemanan.

Pemain putri

Mengakomodasi antusiasme peserta dari kedua tim, sebanyak 17 partai dipertandingkan, termasuk 1 partai ganda Wamen ESDM, Archandra Tahar berpasangan dengan Buyung, melawan ganda Erwin/Rudi yang dimenangkan ganda Erwin/Rudi dengan angka 8-4. Pada kesempatan ini, Wamen Archandra memperkuat tim PTG.

Mulai pukul 10.00 WIB, 2 lapangan gravel indoor juga dipakai, sehingga total 4 lapangan yang digunakan. Selama ini pemain PTG boleh dikatakan tidak pernah berlatih di lapangan gravel, sehingga kegiatan ini bisa dimanfaatkan sekalian untuk menjajal lapangan gravel.

IMG_7921_r

Ganda campuran TEPI, Nadya/Aji berhadapan dengan Agus M./Marsudi (PTG): 8-1.

IMG_7926_r

Agus Maryono/Marsudi (PTG) sedang berhadapan dengan ganda campuran Aji/Nadya (TEPI).

Di antara pemain yang ikut bertanding, masing-masing tim menyertakan pemain putri. Ganda campuran TEPI, Aji/Nadya, berhasil mengalahkan ganda putra PTG, Agus Maryono/Marsudi, dengan angka telak, 8-1. Sebaliknya ganda campuran PTG, Aryo Wicaksono/Vivi Marisca, ditundukkan oleh ganda putra TEPI, Yuliscar/Reza, dengan angka telak juga, 1-6. Namun ganda campuran kedua dari TEPI, Arief/Rani, meski ada perlawanan, harus mengakui keunggulan pasangan PTG, Erwin Danuaji/Kukuh Samudra, dengan angka 5-8.

Hasil pertandingan selengkapnya dapat dilihat pada tabel di bawah ini:

NO. TEPI PTG SET SKOR
1. Joko Darmanto/Lutfi Suhardi/Purba 8-7 (7-5) 1 – 0
2. Gito/Asep Ermansyah/Komang 5-8 1 – 1
3. Aji/Nadya Agus M/Marsudi 8-1 2 – 1
4. Erwin/Rudi Pungky/Agung 6-2 3 – 1
5. Emir/Eko Junianto/Adit 6-3 4 – 1
6. Arief/Buyung Wawan H./Teguh 3-8 4 – 2
7. Indra/Sukri Setyo/Purba 3-8 4 – 3
8. Yuliscar/Reza Vivi/Aryo 6-1 5 – 3
9. dr. Widi/Herry Eka Suhardi/Ermansyah 8-6 6 – 3
10. Joko Darmanto/Asep Ari S./Teguh 8-2 7 – 3
11. Andi/Wanto Agus M/Komang 0-8 7 – 4
12. Arief/Rani Erwin D./Kukuh 5-8 7 – 5
13. Erwin/Rudi Buyung/Archandra 8-4 8 – 5
14. Asep/dr. Widi Pungky/Wawan H. 6-0 9 – 5
15. Adit/Reza Anto/Purba 8-6 10 – 5
16. Herry/Rudi Aryo/Agung 2-8 10 – 6
17. Joko Darmanto/Lutfi Agus M/Komang 6-2 11 – 6
HASIL AKHIR: 11 – 6

 

IMG-20171008-WA0014

Berpose sebelum pertandingan ke-11. (Kiri ke kanan: Agus M/Komang & Andi/Wanto)

IMG-20171008-WA0017

Berpose sebelum pertandingan ke-7. (Kiri ke kanan: Indra, Setyo, Sukri,Purba, Bpk. Wasit)

Menjelang tengah hari kegiatan ini ditutup dengan skor kemenangan bagi tuan rumah, 11-6. Pihak PTG menyerahkan tanda terima kasih berupa plakat yang diserahkan oleh Agus Maryono, Sekum PTG, kepada Wamen Archandra, mewakili tim TEPI-SKK Migas. (wp; foto: berbagai sumber)

IMG-20171008-WA0019

Penyerahan plakat dari Sekjen PTG (Pak Agus M) kepada Perwakilan SKK Migas-TEPI (Pak Wamen ESDM Archandra T).